Berbagi Kabar & Kegiatan > detail

5 Pahlawan Ini Terkenal Gemar Menolong dan Berderma

5 Pahlawan Ini Terkenal Gemar Menolong dan Berderma
Di hari kelahiran Pancasila ini, alangkah baiknya mengenang jasa para pahlawan yang telah berjuang untuk kemerdekaan bangsa Indonesia.

Di hari kelahiran Pancasila ini, alangkah baiknya mengenang jasa para pahlawan yang telah berjuang untuk kemerdekaan bangsa Indonesia.

Tapi, sahabat baik tahu gak sih? Tak hanya dikenal berjuang melawan penjajah, para pahlawan yang juga terkenal akan kebaikannya loh. Yuk simak pembahasan berikut yang dilansir dari berbagai sumber.

1. Dr. Wahidin Sudirohusodo

Berdirinya organisasi Budi Utomo tak lepas dari peran penting dari Dr. Wahidin Sudirohusodo. Saat itu, banyak pelajar-pelajar pribumi berprestasi yang tidak mampu untuk melanjutkan pendidikannya. Melihat kondisi tersebut, Dr. Wahidin Sudirohusodo pun berkeliling di kota-kota besar di Pulau Jawa dan mengkampanyekan gagasannya terkait dana bantuan pendidikan bagi pelajar-pelajar pribumi tersebut.

2. Ahmad Dahlan

Ahmad Dahlan atau sosok yang kita kenal sebagai pendiri organisasi Muhammadiyah terkenal akan kebaikannya dalam bidang keagamaan. Beliau melakukan kegiatan sosial dengan membangun pondok yang bertujuan untuk membantu murid-murid dalam belajar ilmu umum, seperti ilmu falak, ilmu tauhid, dan juga ilmu tafsir.

Foto:dok. situs muhammadiyah.or.id

3. Ki Hadjar Dewantara

Sosok yang juga dikenal sebagai Raden Mas Soewardi merupakan tokoh pendidikan yang sudah tidak diragukan lagi akan kebaikannya dalam aspek pendidikan. Pada tahun 1929, Ki Hadjar Dewantara mendirikan sebuah perguruan Taman Siswa dan turut andil dalam membantu pribumi yang tidak mendapatkan kesempatan untuk bersekolah saat itu.

4. Raden Ajeng Kartini

Jika Ki Hadjar Dewantara terkenal dengan kebaikannya dalam bidang pendidikan, maka Raden Ajeng Kartini dikenal akan kebaikannya dalam segi kesetaraan hak pendidikan perempuan. Semasa hidupnya, R.A Kartini memperjuangkan kesetaraan hak perempuan dan juga membangun sekolah perempuan dengan nama “Yayasan Kartini” pada tahun 1912.

Foto:Ilustrator: Edi Wahyono

5. Dr. Tjipto Mangoenkoesoemo

Dr. Tjipto Mangoenkoesoemo terkenal akan kritikannya terhadap Belanda melalui tulisan-tulisannya. Meskipun begitu, beliau juga sangat berjasa dalam bidang kesehatan. Pada tahun 1911, terdapat wabah pes yang merambah. Dalam hal ini, Dr. Tjipto Mangoenkoesoemo menjadi tenaga kesehatan garda terdepan untuk memerangi wabah pes di daerah Malang dan sekitarnya.

Nah, sudah tahu kan betapa pedulinya mereka terhadap kaum papa dan bisa jadi sahabat baik jadikan inspirasi. Meskipun begitu masih banyak juga pahlawan lainnya yang juga gemar menebar kebaiban. Kamu juga bisa mengikuti kebaikan 5 pahlawan nasional dengan langkah sederhana, contohnya dengan membantu sesama di sekitarmu.

Yuk, ikutan berbuat baik seperti pahlawan kita dengan Donasi di berbuatbaik.id untuk membantu mereka yang sedang kesulitan.

Donasi di berbuatbaik.id itu 100% tersalurkan sehingga kamu gak perlu was was donasi tidak diterima oleh penerima donasi. Ayo berbuat baik mulai hari ini, mulai sekarang juga!