Kembali

Info Terkini

Berbuatbaik.id Beri Warna Baru untuk SDN Ciroyom, Sukabumi

Kamis, 29 Desember 2022

Ada kebahagiaan dirasakan oleh segenap guru dan siswa di SDN Ciroyom, Sukabumi di penghujung tahun ini. Betapa tidak, dari hasil donasi sahabat baik, mereka bisa menikmati warna baru untuk sekolah mereka. Cat-cat yang sudah luruh karena cuaca dan usia kini berganti menjadi warna-warni cerah ceria seperti baru.

"Uang yang diberikan kemarin dipakai untuk sekolah aja seperti membeli cat baru untuk 6 kelas," jelas Guru Muda CTARSA Foundation Halimatusahdia Rambe atau Mima kepada tim berbuatbaik.id.

Foto:berbuatbaik.id

Selain itu, menurut Mima, donasi juga digunakan untuk membeli tiang bendera yang tidak dipunyai sekolah ini. Donasi juga dimanfaatkan membeli alat-alat olahraga voli, bola dan lainnya. Uniknya, Mima dan para guru juga membeli lonceng sekolah agar murid tahu waktu untuk masuk kelas, istirahat, dan masuk kelas.

"Oh untuk itu anak-anak benar-benar senang sih dengan fasilitas yang udah diberi, anak-anak jadi semangat belajar karena melihat sekolahnya yang jadi nampak lebih baru karena abis dicat, dan mereka juga jadi benar-benar senang akhirnya bisa main voli dengan bola aslinya, mereka sangat berterima kasih atas bantuan yang udah diberikan kepada mereka," tandas dia.

Foto:berbuatbaik.id

Sahabat baik, sebagai informasi, donasi yang sudah diserahkan kepada Mima sebesar Rp 7.648.000 yang telah dipergunakan untuk keperluan yang sudah disebutkan. Kebahagiaan anak-anak tentu menjadi kebahagiaan kita semua ya.

Tebar terus kebahagiaan bagi mereka yang membutuhkan agar kebaikan senantiasa menyertai kita. Yuk, Donasi di berbuatbaik.id. Kabar baiknya, semua donasi yang diberikan seluruhnya akan sampai ke penerima 100% tanpa ada potongan.

Kamu yang telah berdonasi akan mendapatkan notifikasi dari tim kami. Selain itu, bisa memantau informasi seputar kampanye sosial yang kamu ikuti, berikut update terkininya.

Jika kamu berminat lebih dalam berkontribusi di kampanye sosial, #sahabatbaik bisa mendaftar menjadi relawan. Kamu pun bisa mengikutsertakan komunitas dalam kampanye ini.

Yuk jadi #sahabatbaik dengan #berbuatbaik mulai hari ini, mulai sekarang!