Kembali
Amel Setegar Karang, Perjuangan Remaja Rawat Ayah Seorang Diri

Amel Setegar Karang, Perjuangan Remaja Rawat Ayah Seorang Diri

Rp 17.950.527
59.83509% Complete
Terkumpul dari Rp 30.000.000,-
Donasi Sekarang
Donasi Sekarang

Amelia Ramadani (12) berbeda dari remaja pada umumnya. Jika banyak remaja yang sibuk bersosial media dan bermain ke mal bersama teman, Amel tumbuh dengan tegar di pelosok Kabupaten Malang, tepatnya di Dusun Lebaksari, Desa Lebakharjo, Kecamatan Ampelgading, Kabupaten Malang, Jawa Timur. Remaja berambut panjang ini hidup hanya dengan ayahnya, Sulistyo Hadi atau yang kerap disapa warga dengan panggilan Bagong.

Foto:berbuatbaik.id

Bukan hanya tingga dengan ayahnya, Amel juga harus merawat ayahnya yang stroke hingga menyebabkan jalannya tidak sempurna dan gerakan tangannya terbatas, begitupun bicaranya. Walau dengan kondisi demikian, Bagong tak menyerah dengan keadaan. Dia tetap menunaikan tugasnya sebagai pencari nafkah dengan menjadi buruh pengangkat kapal nelayan di pantai atau dalam bahasa setempat disebut dengan ngonjur. Dalam pekerjaan ini, Bagong tidak diupah dengan rupiah melainkan hanya berupa ikan hasil tangkapan.

"9 Bulan itu ditelepon kabar dari sendang biru, cak bagong ini sakit. Sakitnya tahu-tahu habis nelayan dari pesisir langsung gak bisa ngomong gak bisa jalan. Kami bawa ke rumah sakit penyakit itu stroke," jelas Sutoyo, Paman Amel.

Foto:berbuatbaik.id

Dulu Bagong adalah seorang nelayan dengan perahu sendiri. Namun saat sakit sehingga dia menjualnya kapalnya. Kondisi ekonomi begitu pelik bagi Bagong dan Amel. Apalagi tanpa kehadiran seorang ibu yang diketahui sudah lama pergi ke luar negeri untuk bekerja saat Amel masih balita. Namun setelah itu tak pernah ada kabarnya lagi.

Dengan keadaan terhimpit ini, Bagong pernah menitipkan Amel kepada keluarganya yang dinilai lebih mapan agar Amel bisa hidup lebih baik. Namun bagi Amel, tak tega rasanya meninggalkan ayah dengan keterbatasan kesehatan seperti itu. Beruntung, Amel masih bisa bersekolah walaupun sempat putus sekolah selama 2 tahun. Sekarang dia duduk di kelas 4 SD.

Sehabis pulang sekolah pun Amel tidak bermain melainkan mengurus kebutuhan sang ayah, seperti memasak dan mengurus rumah. Kondisi rumah yang ditempatinya pun tak kalah memprihatinkan. Rumah ini hanya berukuran 4x6 m tanpa tembok bata bahkan kamar mandi. Sehingga bapak anak ini harus menumpang di kamar mandi umum yang tidak punya tembok penuh.

Foto:berbuatbaik.id

Amel tak banyak berkata kepada tim berbuatbaik.id, dia juga terlampau malu menyampaikan harapannya. Namun dari senyum hangatnya, diketahui Amel hanya ingin berbakti dan mendampingi sang ayah dalam kondisi apapun.

Sahabat baik, betapa menyentuhnya baik Amel untuk ayahnya. Kasih sayang ini menjadi contoh untuk anak-anak di manapun. Namun jangan lupa juga berikan kasih sayang yang sama untuk Amel agar dia tetap tegar mendampingi ayahnya. Yuk dukung Amel dengan Donasi sekarang juga. Kabar baiknya, semua donasi yang diberikan seluruhnya akan sampai ke penerima 100% tanpa ada potongan.

Kamu yang telah berdonasi akan mendapatkan notifikasi dari tim kami. Selain itu, bisa memantau informasi seputar kampanye sosial yang diikuti, berikut update terkininya.

Foto:berbuatbaik.id

Jika berminat lebih dalam berkontribusi di kampanye sosial, #sahabatbaik bisa mendaftar menjadi relawan. Kamu pun bisa mengikutsertakan komunitas dalam kampanye ini.

Yuk jadi #sahabatbaik dengan #berbuatbaik mulai hari ini, mulai sekarang!

Donatur

Default User
M*********
20 hari yang lalu
Donasi Rp 5.000
Default User
S*********i
23 hari yang lalu
Donasi Rp 10.000
Default User
K*********ra Dharma
26 hari yang lalu
Donasi Rp 100.000
Default User
S*********i
2 bulan yang lalu
Donasi Rp 10.000
Default User
Hamba Allah
4 bulan yang lalu
Donasi Rp 250.000

Tentang Kami

About Us
berbuatbaik.id ikut andil dalam aktivitas sosial dan kemanusiaan dengan menggalang dana sekaligus memberikan edukasi dan informasi kepada masyarakat.
About Us
berbuatbaik.id dan CTARSA Foundation bertanggung jawab penuh atas penyaluran dana donasi yang diterima.
About Us
Donasi yang diterima akan disalurkan 100% kepada yang membutuhkan tanpa dikenai potongan biaya apapun
About Us
Kamu bisa bergabung dengan komunitas Berbuat Baik menjadi relawan hingga mengajukan penggalangan dana ke berbuatbaik.id